Soal jawaban Essay Zaman Pra Aksara Indonesia

Assalaamu’alaikum, selamat berjumpa kembali kawan-kawan, admin akan memberikan contoh soal essay mengenai jaman pra aksara, dan sudah dilengkapi dengan jawaban serta pembahasannya. Semoga contoh soal essay dan jawaban mengenai jaman pra aksara ini bermanfaat banyak buat kawan-kawan.

Soal No. 1). Sebutkan ciri perkembangan budaya jaman Mesolithikum!

Jawaban:
Mesolithikum atau jaman batu tengah diperkirakan berlangsung selama 20.000 tahun yang lalu atau selama kala Holosen. Jaman batu tengah di Indonesia ditandai dengan masuknya migrasi manusia dari daratan Asia.

Kemampuan berpikir manusia untuk mempertahankan kelangsungan hidupnya mulai berkembang. Adapun ciri-cirinya ialah:

  • kehidupan manusia mulai menetap (seminomaden)
  • mulai mengenal bercocok tanam secara sederhana
  • mulai mengolah bahan makanan sendiri
  • alat yang dibuat masih mirip dengan jaman batu tua, tetapi sudah lebih halus
  • manusia pendukung kebudayaannya sudah mencapai tingkat Homo sapiens

Soal No. 2). Sebutkan ciri perkembangan budaya jaman Palaeolithikum!

Jawaban:
Palaeolithikum atau jaman batu tua berlangsung kurang lebih 600.000 tahun yang lalu atau selama masa Pleistosen.

Jaman batu tua ditandai dengan ciri : peralatan hidup dibuat dari batu yang dikerjakan secara kasar dan tidak diasah, manusia hidup dengan berpindah tempat (nomaden) serta berlangsung pada jaman dilluvium atau jaman pleistosen. Adapun ciri-cirinya ialah:

  • manusia masih hidup mengembara (nomaden)
  • masyarakat belum mengenal bercocok tanam
  • makanan diperoleh dari alam (food gathering)
  • alat yang dibuat masih sangat kasar.

Soal No. 3). Sebutkan ciri perkembangan budaya jaman Mesolithikum!

Jawaban:

  • kehidupan manusia mulai menetap (seminomaden)
  • mulai mengenal bercocok tanam secara sederhana
  • mulai mengolah bahan makanan sendiri
  • alat yang dibuat masih mirip dengan jaman batu tua, tetapi sudah lebih halus
  • manusia pendukung kebudayaannya sudah mencapai tingkat Homo sapiens.

Soal No. 4). Sebutkan ciri perkembangan budaya jaman Neolithikum!

Jawaban:

  • kehidupan manusia sudah menetap secara mantap
  • sudah mengenal bercocok tanam dengan baik
  • sudah mampu mengolah bahan makanan sendiri
  • alat yang dibuat dari batu sudah halus dan kompleks
  • peradaban lebih maju dan dapat membuat alat rumah tangga yang lebih baik, misal kemampuan menenun dan membuat pakaian

Soal No. 5). Jelaskan kebudayaan pada jaman Megalithikum!

Jawaban:
Kebudayaan megalithikum berlangsung pada jaman neolithikum dan jaman logam. Kebudayaan yang dihasilkan berupa bangunan batu besar. Batu besar yang dibuat tidak dikerjakan secara halus, melainkan diratakan secara kasar untuk mendapatkan bentuk yang dibutuhkan. Kebudayaan megalithikum didasarkan pada kepercayaan bahwa yang mati tetap ada hubungan dengan yang ditinggalkan.

Masyarakat percaya bahwa yang mati akan memberikan kesejahteraan dan kesuburan tanaman. Bangunan batu besar sebagai sarana untuk menghormati mereka yang telah mati. Daerah penemuannya meliputi Nias, Sumatra, Jawa, Sumbawa, Flores, dan Toraja.

Kebudayaan megalithikum berawal dari masa neolithikum, yaitu sejalan dengan telah berkembangnya budaya menetap dan kehidupan masyarakat bercocok tanam. Namun demikian megalithikum mengalami perkembangan pesat justru pada jaman logam. Jenis manusia yang hidup sama dengan masa neolithikum yaitu bangsa Proto Melayu yang hidup menetap.

Soal No. 6). Bagaimana cara masyarkat masa pra-aksara bertahan hidup?

Jawaban:
Mereka bertempat tinggal digua yang berada dekat dengan sumber air, karena keberadaan sumber air disuatu lingkungan dapat mengundang binatang sehingga mereka bisa berburu dengan lebih mudah. Selain berburu mereka juga bertahan hidup dengan bercocok tanam.

Soal No. 7). Apakah yang dimaksud dengan deutro melayu?

Jawaban:
Deutro melayu adalah rumpun bangsa austronesia yang datang di Indonesia pada gelombang kedua yang terjadi pada sekitar tahun 500 SM.

Soal No. 8. Apa yang dimaksud dengan zaman Interglasial?

Jawaban:
Zaman interglasial adalah suatu zaman diantara dua zaman Es, yang ditandai dengan naiknya temperatur yang menyebabkan lapisan es di kutub utara mencair, akibatnya permukaan air di luar naik dan terjadi banjir besar-besaran di berbagai tempat.

Soal No. 9). Apa yang dimaksud zaman batu dan zaman logam?

Jawaban:
Zaman batu, yaitu suatu periode ketika peralatan manusia secara dominan terbuat dari batu walaupun ada pula alat-alat penunjang manusia yang terbuat dari kayu ataupun bambu. Zaman logam, yaitu suatu zaman dimana manusia menggunakan alat-alat yang terbuat dari logam.

Soal No. 10). Apakah yang dimaksud dengan ilmu arkeologi?

Jawaban:
Ilmu arkeologi adalah bidang ilmu yang mengkaji bukti-bukti atau jejak peninggalan fisik, seperti artefak. monumen, candi dan sebagainaya.

Scroll to Top